Sabtu, 26 November 2022, STIFA Pelita Mas Palu melaksanakan kegiatan Pengabdian masyarakat melalui program peningkatan Desa Binaan. Pengetahuan, keterampilan dan sikap swamedikasi sebagai gerakan masyarakat sehat mandiri di desa lampo kecamatan banawa tengah kabupaten donggala dipilih menjadi tema kegiatan tersebut.
Desa lampo dipilih karena memenuhi kriteria pelaksanaan kegiatan, dimana di Desa ini memiliki banyak potensi yang harus dikembangkan utamanya pemberdayaan masyarakat. STIFA Pelita Mas Palu memiliki tujuan untuk membantu masyarakat dan mengembangkan potensi di Desa lampo dengan memanfaatkan sumber daya manusia dari Dosen dan mahasiswa.
Pada kegiatan pengabdian ini dilaksanakan beberapa kegiatan seperti penyuluhan kesehatan, pemeriksaan kesehatan, serta praktek pembuatan teh dari daun bandotan, yang mana daun bandotan ini banyak terdapat di desa lampo, di akhir kegiatan STIFA Pelita Mas Palu membagikan sembako kepada warga masyarakat yang hadir.
Harapannya, kedepan program Desa Binaan ini dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan warga Desa lampo. Selain itu semoga STIFA Pelita Mas Palu dapat terus menjadikan ilmunya bermanfaat bagi masyarakat. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua STIFA Pelita Mas Palu, Kepala Desa Lampo, dosen dan mahasiswa STIFA Pelita Mas Palu serta masyarakat Desa lampo.